TERNAK HAMSTER
Ternak hamster cukup bagus karena hamster adalah binatang lucu
dan berbentuk kecil jadi mudah dalam pemeliharaan. Pasar untuk hamster
juga terbuka luas dari mulai anak-anak sampai orang dewasa.
Untuk memulai ternak hamster anda bisa memulai memelihara bakalan atau langsung memelihara indukan. Namun lebih menguntungkan jika memelihara hamster mulai dari bakalab, karena hamster akan lebih jinak kepada pemiliknya setelah dewasa. jika memelihara hamster yang sudah dewasa, hamster cendrung galak dan suka menggigit. walaupun gigitan hamster tidak begitu sakit, gigitan hanster dapat menyebabkan luka waluapun hanya luka kecil sampai mengeluarkan darah.
berikut ini beberapa jenis hamster yang bisa anda jadikan peliharaan :
Nama Latin : Mesocricetus auratus Ukuran : 10-18 cm Berat : 130-210g Macam-macam hamster siria : short hair,long hair,rex,satin Ditemukan pertama kali pada tahun 1930 oleh I.aharoni, seorang profesor zoologi Universitas Habrew, Yerusalem. Hamster ini pertama kali ditemukan dalam sebuah lubang sepanjang delapan kaki di daerah padang pasir aleppo, Siria. Oleh sebab itu hamster ini dikenal dengan nama hamster siria (syrian hamster). Hamster ini adalah jenis hamster yang berbadan paling besar.
2. Hamster Campbell
Nama Latin : Phodopus campbelli Ukuran : 8-10 cm Berat : 30-45 g Macam-macam hamster campbell : albino,panda,black bear,argente,opal,blue Ditemukan pertama kali pada tahun 1905 oleh Thomas Campbell. Hamster ini berasal dari Asia Tengah, terutama banyak ditemukan di daerah mongol dan timur laut cina. Paling banyak varian warnanya sehingga hamster ini lumayan populer.
3. Hamster Roborovski
Nama Latin : Phodopus roborovskii Ukuran : 4-5 cm Berat : 10-15 g Macam-macam hamster roborovski : normal,white face Hamster ini berasal dari mongol bagian barat dan timur serta sebelah utara cina. Roborovski hidup di dalam lubang sedalam 50 – 150 cm. Hamster ini banyak peminatnya karena mukanya yang imut dan badan nya paling kecil dari semua jenis hamster. Harga di pasaran lumayan mahal di bandingkan jenis hamster yang lain. Hamster ini adalah hamster yang paling gesit.
4. Hamster Winter White
Nama Latin : Phodopus sungorus Ukuran : 8-10 cm Berat : 30-45 g Macam-macam hamster winter white : normal,safir,pearl,golden
Ditemukan pertama kali dijadikan sebagai bahan tulisan pada tahun 1770. Nama winter white yang diberikan pada hamster ini didasarkan oleh perubahan warna bulu bila terjadi perubahan suhu. Pada musim dingin,bulu hamster ini akan berubah menjadi putih dan kembali ke warna asal pada musim panas. Hamster winter white berasal dari bagian timur kazakhastan dan tenggara siberia. Hamster ini mudah untuk dijinakkan karena sifatnya yang tak suka
menggigit dan tidak agresif seperti campbell. Fisiknya hampir sama dengan campbell. Hamster ini cocok untuk pemula.
5. Hamster China
Nama Latin : Cricetulus griseus Ukuran : 9-12 cm Berat : 26-38 g Macam-macam hamster cina : normal,putih,berbintik-bintik Hamster ini berasal dari daerah utara cina dan termasuk dalam keluarga hamster berekor panjang.
Bagi anda yang ingin bertanya seputar pemeliharaan hamster, silahkan posting di sini
ReplyDeletekami juga menyediakan ternak hamster dengan harga yang bersaing